Perwakilan Kota Dumai Ikuti Jambore Karhutla, Wako Paisal : Dari Pemuda Hingga Pemerintah Siap Cegah Karhutlah


DUMAI
- Jambore Karhutla pertama di Indonesia yang diinisiasi oleh Gubernur Riau Abdul Wahid, M.Si dan Kapolda Riau Irjen. Pol. Dr. Herry Heriawan, S.I.K., M.H., M.Hum resmi digelar pada Tahura Sultan Syarif Hasyim, 25-27 April 2025. 

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jend. Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Menteri Kehutanan RI Raja Juli Antoni, PhD. 

Total 1500 peserta perwakilan dari 12 Kwarcab se Provinsi Riau mengikuti kegiatan Jambore Karhutla ini. Untuk Kota Dumai, total 40 orang pemuda serta pemudi dikirimkan untuk mengikuti Jambore Karhutla selama 3 hari. 

Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS berkesempatan untuk bersilaturahmi dan berkomunikasi dengan para peserta asal Kota Dumai. Pada silaturahminya, Wako Paisal berpesan untuk mengikuti semua rangkaian kegiatan dengan baik dan khidmat. 

Wako Paisal turut mengingatkan agar para peserta dari Kota Dumai dapat menjaga nama baik serta jangan lupa meninggalkan ibadah dan berdoa agar semua berjalan lancar. 

Ketika diwawancara Tim Peliput Kominfo Dumai, Wako Paisal menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan Jambore Karhutla 2025 yang dilaksanakan ini. Menurut Wako Paisal, sudah saatnya anak anak muda serta masyarakat di Provinsi Riau paham secara mendalam tentang langkah pencegahan dan penanggulangan karhutla. 



📷: @kominfo.duma

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama