Kembali Wakili Masyarakat Dumai di Legislatif, Johannes Gelar Syukuran


ket foto : Johannes berfoto bersama sejumlah tamu undangan.

DUMAI - Johannes MP Tetelepta SH, MM atau akrab disapa Achi menggelar syukuran atas kembali terpilih menjadi anggota legislatif dari Partai Gerindra daerah pemilihan Dumai Kota - Dumai Selatan.

Acara yang digelar penuh keakraban di kediamannya, Jalan Sukosari, Kecamatan Dumai Selatan, Selasa (15/10/2024) malam dihadiri ribuan warga. 

Warga yang datang silih berganti sejak habis waktu sholat isya, hingga pukul 22.00 Wib, warga masih terlihat ramai di kediaman legislatif tiga periode tersebut.

"Alhamdulillah, warga masih memberikan kepercayaan kepada kami. InsyaAllah amanah yang telah diberikan akan kita jalankan dengan baik dan seluruh aspirasi masyarakat akan kita perjuangkan," ujar Johannes. 

Dalam kesempatan tersebut dia juga meminta doa dan dukungan masyarakat selama dirinya menjabat lima tahun ke depan. 

"Mohon nasehat, masukan dan tunjuk ajar orang-orang tua kami. Agar perjalanan kami dalam lima tahun ini dapat benar-benar memberi kebaikan dan manfaat bagi seluruh masyarakat Dumai," harapnya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut. Seluruh legislatif di Kota Dumai dan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama serta forkopimda.**

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama